You are on page 1of 1

Konsep bisnis, yang kuat dengan berusaha membangun toko ritel sedekat mungkin dengan

pemukiman masyarakat merupakan salah satu kunci sebagai pelaku dalam industri ritel. Selain
itu konsep memodernisasi bentuk toko ritel yang dibuat dengan fasilitas yang nyaman
membuat Alfamart dan Indomaret mampu unggul.
Sistem, yang dibangun solid terutama dalam hal pengelolaan barang merupakan kunci
penting dalam industri ritel. Sistem penanganan dan pengawasan terhadap barang dapat
meminimalisir shrinkage(kehilangan/kerusakan barang). Dalam industri ritel barang yang
hilang atau rusak akibat kesalahan handlingmerupakan faktor yang krusial, mengingat margin
dalam industri ritel tidak terlalu besar. Oleh karena itu, sistem yang baik dalam penanganan
dan pengelolaan barang mulai dari gudang distribusi sampai ke dalam toko merupakan kunci
sukses berikutnya.
People, yang menjalankan konsep dan sistem dengan baik menjadi kunci terakhir untuk
membangun Franchise yang sukses. Tim franchise yang bekerja profesional dan dapat
diandalkan merupakan bagian penting lainnya untuk membangun bisnis franchise yang
sukses. Orang-orang handal yang tergabung dalam tim franchise menjadi penentu berjalan
atau tidaknya konsep dan sistem yang baik yang telah dirancang.
Oleh karena itu, untuk mencapai level kesuksesan seperti Alfamart dan Indomaret sebagai
toko ritel, maka konsep, sistem dan people menjadi 3 hal kunci yang perlu dipersiapkan.
Konsep bisnis yang simple dilengkapi dengan sistem yang memiliki standar global serta
dijalankan oleh personil yang profesional, maka perusahaan franchise yang dibangun akan
menjadi sebuah global franchise company.

Jadi segeralah membangun konsep, sistem dan SDM yang baik apabila ingin memiliki
perusahaan Franchise yang berstandar global bahkan bisa menyebrang ke luar negara seperti
merek-merek KFC, Pizza Hut, Seven Eleven dan lain-lain.

You might also like