You are on page 1of 1

SIMULASI PENGARUH SUDUT DATANG MEDAN MAGNET LUAR TERHADAP

BENTUK KURVA HISTERISIS PERMALLOY Ni80Fe20

Merinda Lestari, Lutfi Rohman*, dan Agung Tjahjo Nugroho


Jurusan Fisika, FMIPA, Universitas Jember
*
e-mail: elrohman4@gmail.com

ABSTRAK

Pengembangan material magnetik salah satunya terdapat pada aplikasi harddisk, MRAM dan sensor media
penyimpanan. Sensor media penyimpanan yang kini banyak dikembangkan adalah sensor magnetik. Sensor
magnetik merupakan salah satu jenis sensor yang memanfaatkan perubahan hambatan yang disebabkan oleh
perubahan medan magnet H atau B. Salah satu material magnetik yang cocok digunakan sebagai bahan kajian
pembuatan sensor magnetik adalah bahan permalloy Ni80Fe20. Kesalahan pembacaan sensor magnetik bahan
permalloy Ni80Fe20 berpengaruh pada hasil kurva histerisis bahan dan membutuhkan koreksi sudut datang
medan magnet luar agar memberikan hasil akurat pada media penyimpanan. Penelitian mengenai pengaruh sudut
datang medan magnet luar (H) terhadap kurva histerisis dilakukan pada aplikasi berbasis Finite Difference
OOMMF. Penelitian dilakukan dengan kajian pustaka parameter dari bahan permalloy Ni80Fe20 kemudian
menyusunnya dalam sebuah script dan disimulasikan pada aplikasi berbasis Finite Difference OOMMF. Data
yang diperoleh dari simulasi adalah magnetisasi (M), medan magnet luar (H) dan medan koersivitas (Hc) yang
telah dipengaruhi sudut datang. Hasil kurva histerisis pada ukuran 5 nm dengan variasi sudut datang 0 o
ditunjukkan dengan nilai medan magnet luar (H) sebesar 10000 mT sampai -10000 mT dengan medan
koersivitas (Hc) 5000 mT sampai -5000 mT. Nilai magnetisasi (M) yaitu 1 sampai -1. Variasi sudut datang 30o
menghasilkan medan koersivitas (Hc) -108,3 mT sampai 108,3 mT dan magnetisasi 0,86 sampai -0,86. Variasi
sudut datang 45o menghasilkan medan koersivitas (Hc) -88,4 mT sampai 88,4 mT dan magnetisasi 0,7 sampai -
0,7. Hasil ini menunjukkan bahwa semakin besar variasi sudut yang berpengaruh pada medan magnet luar yang
digunakan semakin kecil kurva histerisis yang dihasilkan.

Kata Kunci: Kurva Histerisis, Variasi Sudut Datang, OOMMF.


Menurut BPS (Badan Pusat Statistik) pada tahun 2017 jumlah pengangguran di Indonesia mencapai
7,04 juta orang

You might also like