You are on page 1of 4

LAPORAN FIELD STUDY KLINIK RAWAT INAP

MUSLIMAT SINGOSARI

Disusun untuk memenuhi tugas


Laboratorium Ilmu Farmasi

Oleh :
Laila Nur Jannah 216041010012
Juliah Makdasari 216041010013
Mohammad Fahmi V R 216041010015
Fatimah Azzahro’ 216041010022

Pembimbing :
Dr. H. Yudi Purnomo, S.si, M.Kes, Apt.

KEPANITRAAN KLINIK MADYA


LABORATORIUM ILMU FARMASI
FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS ISLAM MALANG
2017
LAPORAN FIELD STUDY

1. Kasus
Tanggal 30 Agustus 2017 pasien Ny. F (50 tahun) datang ke Klinik Rawat
Inap Muslimat Singosari (KRIMS) dengan keluhan demam selama 7 hari,
nyeri tenggorokan, pusing, nyeri kepala. Diobati dengan Neuralgin. Sejak
berobat perut terasa nyeri dibagian ulu hati.
2. Terapi
Tanggal 31 Agustus 2017

No Hari/tanggal S P
1. 31 Agustus 2017 Demam  Injeksi Ondansentron 8mg
Pagi Mual (3x1)
Pusing  Kapsul racikan (Betahistin
Nyeri Kepala 1mg, alprazolam 0.25mg,
paracetamol 250mg)
2. Sore (16.00) Pusing (+)  Injeksi Antrain (3x1)
mual (++)  Sukralfat
3. Malam (22.00) Pusing  Injeksi Omeprazole (1x1)
mual (+++)

3. Farmakologi Obat
a. Ondansentron Injeksi
 Komposisi: Ondansetron hcl
 Kelas terapi: antiemetik/ 5-HT3 blockers
 Indikasi: Mual dan muntah akibat kemoterapi sitotoksik,
radioterapi atau post op
 Efek samping: sakit kepala, konstipasi, flashing, sedasi, diare.
 Dosis: Intravena 8mg/4mL (1-3 kali sehari)
 Harga: (Rp12.000/ampul)

b. Betahistine Mesylate
 Komposisi: Betahistin
 Kelas terapi: Antimigrain, antivertigo / antagonis reseptor
histamin H3 sekaligus agonis reseptor histamin H1
 Indikasi: vertigo, tinnitus, dizziness dan Meniere disease
 Efek samping: Mual, muntah dan gangguan saluran cerna.
 Dosis: peroral tablet 6 mg (1-2 tablet 3 kali sehari)
 Harga: (Rp13.000/strip)
c. Alprazolam
 Komposisi: Alprazolam
 Kelas terapi: Antianxiety/Benzodiazepin
 Indikasi: Mengatasi kecemasan, serangan panik, kecemasan
yang berkaitan dengan depresi
 Efek samping: Mengantuk, Hipotensi, gangguan koordinasi
dan keseimbangan.
 Dosis: tablet 0.25-0.5mg (2-3 kali sehari)
 Harga: (Rp20.000/blister)

d. Paracetamol
 Komposisi: Paracetamol
 Kelas terapi : Analgetik dan antipiretik
 Indikasi: Sakit kepala, demam, nyeri otot dan sakit gigi. Untuk
pengobatan jangka pendek nyeri sedang (terutama sesudah
operasi) dan demam.
 Kontra indikasi : Pada gangguan hepar
 Efek samping: Reaksi hematologi (trombositopenia,
leukopenia, neutropenia), reaksi hipersensitivitas (ruam kulit
dan alergi lainnya), hipotensi, peningkatan kadar enzim hati.
 Dosis: 500mg (1-3 kali sehari)
 Harga: (Rp.2.500/strip)

e. Antrain
 Komposisi: Metamizole Na
 Kelas terapi: Analgetik/NSAID
 Indikasi: Pegal-pegal, sakit kpala, nyeri pada luka, nyeri otot,
sakit gigi, demam, nyeri setelah operasi dan nyeri kolik.
 Efek samping: Pusing, mulut terasa kering, gangguan darah
(agranulasitosis), mual dan gangguan fungsi hati
 Dosis: 1-3 x sehari
 Harga: (Rp. 3.000/ampul)

f. Sukralfat
 Komposisi: Sukralfat
 Kelas Terapi: Sitoprotektif
 Indikasi: Ulkus duodenum, ulkus peptikum, peningkatan asam
lambung
 Efek samping: Sembelit konstipasi, diare, mual, gangguan
pencernaan, gangguan lambung, mulut kering, reaksi
hipersensitifitas (ruam), nyeri punggung, pusing, sakit kepala,
vertigo, dan mengantuk, pembentukan bezoar.
 Dosis: 1g/10mL (4 kali sehari)
 Harga: (Rp. 32.000/botol)

g. Omeprazole
 Komposisi : Omeprazol
 Kelas terapi: Proton Pump Inhibitor
 Indikasi : Ulkus peptikum, ulkus dodenum, lesi lambung dan
duodenum, refluks esofagitis, Sindrom Zollinger Ellison
 Efek samping : Alopesia, ginekomastia, impotensi, stomatitis,
ensefalopati pada penyakit hati yang parah, hiponatremia,
bingung (sementara), agitasi, jangka panjang→ intrakromatin
like cell
 Dosis: 20mg 1x sehari
 Harga: (Rp.8.500/ampul)

You might also like