You are on page 1of 2

BAB 5

KESIMPULAN DAN SARAN


5.1 Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan sebagai berikut:

5.1.1 Gambaran Senam Asma pada penderita asma di RSUD Ulin Banjarmasin adalah yang
teratur (25,6%) sebanyak 11 orang, tidak teratur (46,5%) sebanyak 20 orang, dan yang
tidak senam (27,9%) sebanyak 12 orang.

5.1.2 Gambaran Derajat Asma di RSUD Ulin Banjarmasin adalah yang terkontrol penuh
(27,9%) sebanyak 12 orang, yang terkontrol sebagian (44,2,%) sebanyak 19 orang, dan
tidak terkontrol (27,9%) sebanyak 12 orang.

5.1.3 Ada hubungan senam asma dengan derajat asma pada penderita asma di RSUD Ulin
Banjarmasin tahun 2018 dengan nilai sig. (2-tailed)adalah 0,010 dan correlation
coefficient (koefisien kolerasi) sebanyak 0,386.

5.2 Saran

Berdasarkan kesimpulan diatas dapat disarankan:

5.2.1 Bagi responden

Disarankan kepada peserta senam yang belum rutin untuk dapat mengikuti senam secara
dalam kelompok senam dan dapat mengajak orang lain terutama penderita asma ataupun
bukan penderita asma untuk mengikuti senam sehingga dapat meningkatkan kemampuan
pernapasan dan kebugaran badan agar dapat mempertahankan kualitas hidup lebih baik.

5.2.2 Bagi rumah sakit

Disarankan kepada pelayaan kesehatan untuk dapat mengoptimalkan kelompok seam


bagi penderita asma dan memotivasi secara aktif kepada pengunjung rumah sakit untuk
mengikuti senam baik yang diadakan di rumah sakit maupun di kelompok lain.
5.2.3 Bagi Peeliti Selanjutnya.

Di sarankan pada peneliti selanjutnya dapat menganalisa faktor-faktor pencetus tingkat


kekambuhan asma.

You might also like