You are on page 1of 2

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis ucapkan Kehadiran Allah SWT atas nikmat dan

limpahan rahmat serta karunianya, rahmat taufik serta hidayahnya sehingga

penulis dapat menyelesaikan penulisan proposal ini dengan judul “Perbedaan

efektivitas konsumsi daun seledri dan daun salam terhadap tekanan darah pada

pasien hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Kembang Seri”, yang merupakan

salah satu tugas akhir dan sebagai syarat untuk mencapai gelar sarjana S1

Keperawatan dapat diselesaikan dengan baik dan tepat pada waktunya.

Dalam penulisan proposal, penulis banyak mendapatkan bantuan dari

berbagai pihak, sehingga dapat diselesaikan dengan baik. Pada kesempatan ini

penulis banyak mengucapkan terima kasih, atas bantuan informasi data maupun

bentuk lainnya yang diberikan kepada penulis. Oleh karena itu penulis

menyampaikan terima kasih kepada :

1. Drs. H. S. Effendi, MS, Selaku Ketua STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu

yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk mengikuti pendidikan

di STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu serta pembimbing I yang telah penuh

dengan keikhlasan dan kesabaran di sela-sela kesibukan beliau yang padat

telah memberikan bimbingan, bantuan dan petunjuk sehingga penulis dapat

menyelesaikan proposal ini


2. Ibu Ns. Devi Listiana, S.Kep, M.Kep selaku pembimbing II yang telah penuh

dengan keikhlasan dan kesabaran di sela-sela kesibukan beliau yang padat

telah memberikan bimbingan, bantuan dan petunjuk sehingga penulis dapat

menyelesaikan proposal ini.

iii
3. Para Dosen Jurusan Keperawatan yang telah memberikan ilmu dan

bimbingan selama penulis menempuh pendidikan di STIKES Tri Mandiri

Sakti Bengkulu.
4. Orang tua dan saudara-saudaraku yang telah memberikan dukungan,

semangat, dan materiil dalam proses pembuatan proposal ini.


5. Teman-teman mahasiswa STIKES Tri Mandiri Sakti Jurusan Keperawatan

yang banyak memberikan bantuan dan dukungan dalam pembuatan proposal

ini.

Akhirnya penulis berharap semoga bantuan yang telah diberikan dapat

menjadi amal ibadah yang pada akhirnya mendapat pahala yang berlipat ganda

dari Allah SWT. Penulis menyadari bahwa dalam penulisan proposal ini masih

jauh dari sempurna, oleh karena itu penulis membuka diri dengan segala

kerendahan hati terhadap semua kritik dan saran yang bersifat membangun demi

kesempurnaan penulisan proposal ini. Harapan penulis semoga proposal ini dapat

memberikan manfaat bagi kita semua.

Bengkulu, Juni 2018

Penulis

iv

You might also like