You are on page 1of 8

ANALISIS PENINGKATAN KECERDASAN VISUAL SPASIAL MELALUI PERMAINAN

Diajukan untuk memenuhi salah satu tugas Mata kuliah Layanan Anak Berbakat

yang diampu oleh :


Reni Tri Herdiani, M.Pd

Disusun Oleh :

SYAEFUDIN HAQI S
MONIKA BRILIANY

BIMBINGAN DAN KONSELING

FAKULTAS ILMU KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS PANCASAKTI

TEGAL

2018
PEMBAHASAN

1. PENINGKATAN KECERDASAN VISUAL SPASIAL ANAK USIA DINI


MELALUI PERMAINAN MAZE

 Rangkuman Jurnal
Kecerdasan visual spasial adalah kemampuan memahami, memproses, dan berpikir
dalam bentuk visual. Anak yang mempunyai kecakapan ini mampu menerjemahkan bentuk
gambaran dalam pikirannya ke dalam bentuk dua atau tiga dimensi dan memahami konsep
spasial serta terlihat antusias ketika melakukan aktivitas yang berkaitan dengan kemampuan
ini. Kecerdasan visual spasial bisa menunjang proses belajar anak di sekolah. Salah satunya,
membantu anak memahami dan mengenal posisi benda, arah dan jarak. Anak yang memiliki
kecerdasan spasial memiliki metode belajar visualisasi berdasarkan penglihatannya. Anak
akan mendapat stimulasi kecerdasan visual spasial jika anak berada dalam lingkungan yang
memberikan anak kesempatan melakukan kegiatan visual spasial sesuai dengan
perkembangannya, misalnya adanya kegiatan untuk berimajinasi.

Imajinasi merupakan bagian integral perkembangan setiap anak dan layak dipupuk
dengan mengajarkan apa yang perlu anak pelajari. Kesempatan berimajinasi perlu disediakan
dalam menciptakan lingkungan belajar yang baik untuk anak. Lingkungan belajar yang baik
haruslah dapat menyediakan media pembelajaran. Pemakaian media pembelajaran dalam
proses belajar mengajar dapat membangkitkan keinginan belajar dan membawa pengaruh
psikologis terhadap siswa. Salah satu media pembelajaran yang digunakan untuk
meningkatkan kecerdasan visual spasial anak usia dini adalah maze.
Kecerdasan Visual Spasial
Kecerdasan visual spasial merupakan salah satu kecerdasan yang perlu distimulasi
dan dikembangkan. Anak yang mempunyai cerdas visual spasial memiliki kemampuan untuk
menciptakan imajinasi atau menciptakan bentuk-bentuk tiga dimensi. Kecerdasan visual
spasial adalah kapasitas untuk mengenali dan melakukan penggambaran atas objek atau pola
yang diterima otak.
“The ability to form a mental model of a spasial world and to be able to maneuver
and operate using that model” (Gardner, 1993: 9). Kecerdasan visual spasial merupakan
kemampuan membentuk sebuah model secara mental tentang dunia spasial dan dapat
memanuver serta mengoperasikan model tersebut. Dari definisi tersebut dapat diketahui
bahwa kecerdasan visual spasial berkaitan dengan kemampuan membentuk suatu model
dalam pikiran tentang spasial dan kemampuan menggunakan model tersebut di dunia nyata.
Kecerdasan visual spasial pada seseorang meliputi kemampuan untuk melihat dengan tepat
gambaran visual di sekitarnya dan memperhatikan rincian kecil yang kebanyakan orang lain
tidak memperhatikannya. Hal tersebut menunjukkan bahwa orang yang memiliki kecerdasan
visual spasial memiliki persepsi yang besar. Kemampuan ini memungkinkan untuk
mempresentasikan gambaran visual spasial secara detail dan apa yang dipikirkan dapat
dibayangkan dalam bentuk penggambaran dalam benak pikirannya kemudian dituang-kan
dalam bentuk visual.

 Analisis Jurnal
Dari rangkuman diatas bahwa kecerdasan visual adalah kemampuan seseorang untuk
memahami dan memproses sesuatu dalam bentuk gambar. Seseorang yang memiliki
kecerdasan visual biasanya mampu menerjemahkan gambar dalam pikirannya dalam bentuk
tiga dimensi dan dua dimensi biasanya juga anak yang memiliki kecerdasan visual ini sangat
antusias dalam aktivitas yang berbau dengan gambar. Kecerdasan ini sangat membantu
dalam proses belajar disekolah contohnya seperti mengetahui arah dan posisi suatu benda.
Anak yang memiliki kecerdasan visual memiliki metode belajar dengan visualisasi yang
berdasarkan dengan penglihatannya. Seseorang akan mendapatkan kecerdasan ini jika dalam
lingkungannya mendukungnya dalam kegiatan visual spasial.
Kecerdasan visual spasial harus dikembangkan agar menjadi anak yg memiliki suatu
bakat. Seseorang yang memiliki kemampuan dalam berimajinasi dalam bentuk-bentuk tiga
dimensi. Kecerdasan visual spasial berkaitan dalam membentuk model dan kemampuan
model tersebut dapat digunakan di dunia nyata. Kecerdasan visual spasial seseorang meliputi
dapat melihat gambar dengan detail sampe rinci dibandingkan dengan orang yang tidak
memiliki kecerdasan visual spasial.
2. PENGEMBANGAN ALAT PERMAINAN MY COSTUME UNTUK
MENSTIMULASI KECERDASAN VISUAL-SPASIAL PADA ANAK USIA
DINI AUTIS

 Rangkuman jurnal

Pendidikan anak usia dini (PAUD) adalah pendidikan yang ditujukan bagi anak-anak
usia dini. Di Indonesia, PAUD ditujukan untuk anak usia 0 hingga 6 tahun. Di bawah
lembaga pendidikan, PAUD ditujukan kepada anak-anak di Taman Penitipan Anak (TPA),
Kelompok Bermain (KB) atau Play Group, dan Taman Kanak-Kanak (TK). PAUD bertujuan
untuk mengembangkan potensi anak usia dini sehingga anak berkembang dengan baik dan
sesuai tahap perkembangannya. Oleh karena itu, pendidik dituntut mampu dan mau
memberikan berbagai rangsang sesuai dengan potensi kecerdasan anak. Rangsang didasarkan
pada keyakinan bahwa setiap anak memiliki berbagai kecerdasan yang perkembangannya
mensyaratkan stimulasi atau rangsang yang sesuai bagi anak normal maupun anak
berkebutuhan khusus (ABK).

ABK merupakan populasi kecil dari keseluruhan anak pada umunya. ABK mengalami
gangguan fungsi salah satu dari gerak, indera, mental, dan perilaku atau kombinasi dari
fungsi-fungsi tersebut. Secara garis besar, ABK dapat diklasifikasikan dari berbagai sudut
pandang. Ada dua sudut pandang dalam mengklasifikasikan ABK, yaitu sudut label dan sudut
tujuan pendidikan. Masing-masing klasifikasi sebenarnya mempunyai tujuan yang sama,
yaitu memberikan perlakuan yang optimal bagi perkembangan anak.

Mengingat di Indonesia belum ada upaya yang sistematis untuk menanggulangi


kesulitan belajar anak autis, maka diperlukan upaya untuk meningkatkan pelayanan
pendidikan secara umum. Peningkatan pelayanan pendidikan itu diharapkan dapat
menampung anak penyandang autisme lebih banyak serta meminimalkan problem belajar
terutama pada anak-anak autis (learning problem). Salah satu upaya meningkatkan kualitas
dan kuantitas pelayanan dan PAUD anak autis diperlukan media pembelajaran yang mampu
berfungsi sebagai terapi pada anak autis, pembelajaran yang memfungsikan segala aspek
yang ada pada anak. Pengalaman ini menuntut banyak orang untuk memikirkan terapi
alternatif yang mungkin dapat diberikan untuk membantu meningkatkan perilaku positif dan
mengurangi simtom-simtom negatif dari anak-anak dengan gangguan autisme.
Dari ulasan yang sudah dipaparkan, perlu adanya pengembangan alat permainan yang
dapat menstimulasi kecer-dasan visual-spasial anak usia dini autis. Hal ini diperkuat fakta di
lapangan bahwa selama ini alat permainan yang dapat dijadikan untuk berjalannya proses
pembelajaran anak usia dini autis masih sangat terbatas. Oleh karena itu, penelitian ini akan
mencoba mendesain produk permainan yaitu My Costume, di mana permainan ini
mengombinasikan berbagai konsep permainan yang biasa dimainkan anak usia dini baik
normal maupun autis. My Costume merupakan permainan sederhana yang dapat dijadikan
sebagai sarana pembelajaran ataupun terapi bermain. Dengan demikian, urgensi dari
permainan ini dapat membantu guru dan peserta didik pada kegiatan di kelas maupun pada
sentra anak usia dini autis.

Permainan My Costume adalah serangkaian alat permainan yang terstruktur, terpola,


dan menyenangkan untuk menstimulasi dan mengembangkan kecerdasan visual-spasial anak
usia dini pada umumnya dan anak autis pada khususnya. Permainan My Costume dapat
digunakan untuk semua anak usia dini baik yang normal maupun ABK seperti autis, namun
fungsi bagi anak normal akan berbeda dengan anak penyandang autisme. Bagi anak usia dini
pada umumnya permainan My Costume dapat membantu menstimulasi semua kecerdasannya
(bersifat Multiple Intelligences).

 Analisis jurnal

Dari paparan diatas dapat dianalisis bahwa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD)
adalah pendidikan yang ada di Indonesia yang di untukan bagi usia 0-6 tahun. PAUD
bertujuan untuk mengembangkan potensi ana usia dini agar dapat berkembang sesuai dengan
tahapan yang sesuai dengan tahapan yang berlaku. Anak berkebutuhan Khusus (ABK)
adalaha sebagian kecil dari anak pada umumnya. ABK mengalami masalah pada
mental,gerak,dan perilakunya.

Di Indonesia belum ada upaya untuk mengatasi belajar anak autis. Pengupayaan
pendidikan dalam menanggulangi masalah belajar bagi anak autis diharapkan dapat
mengurangi masalah belajar bagi anak autis di Indonesia. Salah satu upaya dalam
meningkatkan kualitas dan kuantitas untuk anak autis dan PAUD yaitu dengan menggunakan
media pembelajaran yang mampu menjadi terapi bagi anak autis. Perlu di adakan
pengembangan alat permainan yang dapat mengembangkan anak paud dan autis. Oleh karena
itu penelitian akan mengembangkan alat permainan yang benama My Custume.
Permainan My Costume adalah serangkaian alat permainan yang terstruktur, terpola,
dan menyenangkan untuk menstimulasi dan mengembangkan kecerdasan visual-spasial anak
usia dini pada umumnya dan anak autis pada khususnya. Permainan My Costume dapat
digunakan untuk semua anak usia dini baik yang normal maupun ABK seperti autis, namun
fungsi bagi anak normal akan berbeda dengan anak penyandang autisme.
Kesimpulan

Kecerdasan visual dapat diaplikasiakn pada suatu alat permainan yang dapat
mengembangkan dan mengasah keterampilan kognitif seorang anak. Kecerdasan visual
merupakan kemampuan seseorang yang dapat berfikir dengan baik jika terdapat gambar di
dalamnya. Di Indonesia belum ada upaya dalam mengatasi masalah belajar pada anak autis,
maka ada penelitian sebuah media pembelajaran berupa alat permainan yang dinamakan my
custome dimana alat permainan yang dapat mengasah dan mengembangkan kecerdasan
visual bagi anak autis dan PAUD.
Sumber Jurnal

https://www.researchgate.net/profile/Muhibuddin_Fadhli/publication/313860327_Merangsan
g_Kecerdasan_Visual_Spasial_Anak_Usia_Dini_dengan_Media_Vid
http://journal.upgris.ac.id/index.php/paudia/article/viewFile/1690/1404

You might also like