You are on page 1of 5

BAB I

PENDAHULUAN

Pernikahan adalah salah satu moment terpenting, dimana sepasang laki-


laki dan perempuan akan dipersatukan. Pernikahan merupakan
sebuah upacara pengikatan janji nikah yang dirayakan atau dilaksanakan oleh dua
orang dengan maksud meresmikan ikatan perkawinan secara norma agama, norma
hukum, dan norma sosial. Moment yang diadakan sekali seumur hidup ini akan
selalu menjadi kenangan sepanjang masa, sehingga tidak ada salahnya untuk
menciptakan suasananya menjadi indah dan sangat berkesan, bukan hanya untuk
kedua mempelai, namun juga untuk keluarga dan para tamu. Menciptakan suasana
yang bahagia dalam pernikahan hingga para tamu ikut merasakan kebahagiaan
tersebut adalah hal yang sangat penting.
Di era modern ini kesibukan semakin meningkat dan menjadi hal yang
sudah tak biasa, bukan hanya untuk kaum adam, namun juga untuk kaum hawa.
Memiliki waktu luang yang banyak merupakan kelangkaan bagi masyarakat yang
selalu disibukan dengan melakukan aktivitasnya baik dalam pekerjaan, karir dan
sebagainya. Menyisihkan waktu menjadi hal yang sukar dan tidak efisien.
Selain itu dalam mempersiapkan suatu pesta pernikahan dibutuhkan
banyak hal yang harus di penuhi, seperti persiapan baju pernikahan, persiapan
catering, persiapan souvenir, dekorasi dan sebagainya. Dengan persiapan yang
sangat banya tersebut tentu akan membuang lebih banyak waktu dan tenaga untuk
menghubungi setiap vendor satu-persatu. Masyarakat yang selalu berusaha
mengefisienkan waktunya tentu merasa malas untuk melakukan kegiatan seperti
itu, menurut mereka pasti lebih mudah untuk hanya menghubungi satu pintu yang
lebih profesional dan dapat menyediakan segala kebutuhan pernikahan mereka
tanpa repot mengurusi banyak hal.
Keadaan ini membukakan peluang bagi kami untuk mendirikan sebuah
jasa yang dapat membantu mereka yang tak ada waktu banyak dan tidak memiliki
pendamping professional yang dapat diajak diskusi, Tanya-jawab, serta
menanyakan saran dalam merencanakan sebuah pernikahan yang berkwalitas
namun dilakukan secara praktis.
Usaha wedding orgazer yang akan kami dirikan WOO ( Wedding
organizer Online) , sesuai namanya usaha Wedding Organizer ini berbasis online.
WOO merupakan usaha yang bergerak di bidang jasa pernikahan agar sebuah
pernikahan dapat berjalan lebih baik dan semestinya, WOO juga bukan didirikan
bukan hanya semat-mata untuk mereka yang tidak memiliki waktu yang banyak
namun WOO juga membantu mewujutkan pernikahan yang sempurna sesuai
dengan permintaan klien, WOO juga memberikan produk-produk yang
berkualitas , bermutu dan sedang menjadi tren saat ini serta menjadi pelayanan
terbaik dan siap memuaskan klien menjadi patner yang siap merancang
pernikahan yang ideal bagi para klien yang hendak melangsungkan pernikahan.
Maksud dan tujuannya didirikan WOO untuk membuat sesuatu usaha yang
menguntungkan secara materi, juga ikut membantu membuka lapangan pekerjaan
dan mengurangi pengangguran di indonesia, WOO beruhasa memenuhi
permintaan klien dan memuaskan keinginan mereka agar kepercayaan dari
masyarakat sekitar semakin meningkat kepada usaha kami. Dan juga usaha kami
akan bekerja sama yang berhubungan dengan pelaksanaan pernikahan, sepertu
pelaminan , gedung, dress ,jas dan lain sebagainya.
BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

Pada bagian ini akan dipaparkan penjelasan tentang tinjauan pustaka yang
dipakai dalam sistem informasi Wedding Organizer berbasis web. Tinjauan
pustaka tersebuat adalah hasil penelitian terlebih dahulu tentang informasi hasil
penelitian yang telah dilakukan sebelumnya dan menghubungkan dengan masalah
yang sedang diteliti.
Kondisi layanan jasa dalam dunia bisnis di bidang wedding organizer
sangat berkembang pesat dalam kurun waktu sepuluh terakhir ini. Gaya hidup
masyarakat yang semakin modern menuntut segala kemudahan dan efisiensi
dalam segala aktivitas mereka. Apalagi jika berhubungan dengan layanan jasa,
masyarakat terutama yang berada di kota besar pasti akan lebih kritis menilai
segala bentuk jasa atau produk yang ditawarkan kepada mereka. Untuk itu
perusahaan jasa seperti wedding organizer perlu memperhatikan beberapa aspek
yang dapat menarik perhatian konsumen sehingga mereka tertarik dan berminat
untuk menggunakan jasa atau service yang ditawarkan.
Produksinya mungkin berkaitan dengan produk fisik atau tidak. Di dalam
jasa selalu ada aspek interaksi antara pihak konsumen dan pemberi jasa, meskipun
pihak-pihak yang terlibat tidak selalu menyadari. Jasa juga bukan merupakan
barang. Jasa adalah suatu proses atau aktivitas, dan aktivitas-aktivitas tersebut
tidak berwujud (Lupiyoadi, 2011) Dalam usaha wedding organizer setiap
konsumen memiliki kriteria tertentu dalam memilih EO atau WO mana yang tepat
untuk mengatur jalannya event yang akan diselenggarakan. Ada konsumen yang
menginginkan EO atau WO dengan harga yang terjangkau, adapula konsumen
yang menginginkan EO atau WO yang mempunyai reputasi tinggi, sudah terkenal,
serta kualitas layanan cepat, efisien, akses yang mudah kapan saja dan dimana
saja dengan mengabaikan biaya yang besar yang nantinya harus dikeluarkan.
Sucianti dan Sari, (2010) membuat suatu aplikasi pengolahan data internal
berbasis web pada Nadysa Wedding Organizer Palembang. Program ini
digunakan untuk meneliti aplikasi pengolahan data internal yang menggunakan
website, sehingga dapat memudahkan transaksi antara pimpinan dan para
karyawan pada Nadysa Wedding Organizer.
Hasil dari analisis dan perancangan sistem informasi ini diharapkan dapat
memberikan kemudahan bagi perusahaan dalam melakukan aktivitas kerjanya.
Dengan adanya sistem ini diharapkan dapat mengatasi masalah-masalah yang ada
dalam proses pengolahan data internal yang dibutuhkan.
Yoanda (2006) membuat suatu sistem penunjang keputusan pemilihan
paket pernikahan hotel pada I.S.event & Wedding Organizer. Tujuan dari
perancangan program aplikasi Sistem Penunjang Keputusan Pemilihan Paket
Pernikahan Hotel pada I.S. event & Wedding Organizer berbasiskan web ini
adalah untuk memberikan informasi mengenai hotel beserta paket-paket
pernikahan yang ditawarkan kepada calon pengantin dan membantu pengambilan
keputusan pemilihan paket pernikahan hotel yang sesuai dengan kebutuhan dan
anggaran pernikahan calon pengantin. Hasil pemrosesan berupa saran keputusan
akhir yang dapat digunakan calon pengantin dalam pengambilan keputusan
pemilihan paket.
Michael (2011) membuat perancangan website Wedding Organizer
Sausalito. Sausalito Wedding Organizer ini merupakan salah satu perusahaan
yang bergerak di bidang penyedia jasa acara pernikahan. Pada website ini
customer dapat melakukan pembookingan yang dilakukan secara online. Program
ini dibuat untuk memudahkan customer yang ingin mendapatkan informasi
seputar pernikahan, serta bagi perusahaan program ini membantu dalam
pembuatan laporan pembookingan. Perancangan website Wedding Organizer ini
menggunakan Joomla sebagai tampilan antar muka server, dan mySQL sebagai
basis data.
Irkantini (2011) membangun sistem informasi Perancangan E-commerce
di Wulan Wedding Organizer.
Dimana merancang e-commerce ini menggunakan Joomla yang dapat membantu
perencanaan dan pelaksanaan proses bisnis di Wulan Wedding serta dapat diakses
oleh user secara realtime, dimana sistem e-commerce yang dirancang berfungsi
untuk meningkatkan kualitas penjualan melalui bisnis online dan antusiasme
pelanggan terhadap Wulan Wedding. Hasil yang dicapai dari perancangan e-
commerce ini adalah penjualan dan pembelian online berbasiskan web yang dapat
mempermudah pelanggan. Ecommerce ini dapat digunakan untuk input data
pelanggan secara online sehingga lebih mudah dan cepat.
Trace (2007) dalam sebuah jurnal yang berjudul Documentary tools in
everyday life: the wedding planner mengatakan bahwa pernikahan adalah salah
satu proyek kehidupan sehari-hari yang telah menerima banyak perhatian baik
dari masyarakat. Jurnal ini telah memberikan studi kasus dan kerangka kerja
untuk alat analisis untuk pencatatan dalam pelayanan proyek kehidupan sehari-
hari. Pemandu perencanaan pernikahan memberikan wawasan dan
penginstruksian ke pengantin.
Dalam penelitian ini peneliti mempunyai persamaan dengan penelitian
yang sudah dijelaskan di atas, diantaranya adalah bahasa pemrograman dan
database yang digunakan. Peneliti menggunakan PHP dan mySQL dalam
pembuatan sistem informasi Wedding Organizer berbasis web dan dijalankan
dengan paket server AppServ versi windows yang mendukung bahasa
pemograman PHP dan database mySQL.
Perbedaan peneliti yang dilakukan yaitu peneliti menambahkan
pemograman CSS (Cascading Style Sheet) dan Jquery yang penerapannya
digunakan untuk mempercantik tampilan web seta alur pemasaran yang berbeda,
dengan cara harus terdaftar dahulu sebagai member dengan mendaftarkan diri dan
pemesanan dilakukan dengan melakukan login terlebih dahulu sesuai akun
masing-masing member. Penelitian yang peneliti buat mencakup penampilan
paket pernikahan, proses pemesanan, proses pembayaran dan proses laporan
transaksi pemesanan paket pernikahan.

You might also like