You are on page 1of 2

1.

Pengertian dan Contoh Taat


Kata taat berasal dari bahasa Arab Taat. Kata ini memiliki makna
mengikuti atau menuruti. Secara istilah taat berarti mengikuti dan
menuruti keinginan atau perintah dari luar diri kita. Dengan kata lain,
taat artinya tunduk, patuh saat kita mendapat perintah atau larangan
untuk dihindari. Contoh perilaku taat dapat ditemukan dalam uraian berikut. Zahra
duduk di kelas VII SMP Bina Mulia. Sebagai seorang muslim, Zahra menunaikan
salat tepat waktu, menunaikan puasa Ramadan, dan puasa sunah. Tidak lupa
setiap hari Jumat Zahra memiliki agenda rutin yaitu bersedekah. Zahra
melakukannya dengan ikhlas tanpa menginginkan pujian dari teman atau orang
tuanya. Sikap yang ditunjukkan oleh Zahra termasuk kategori perilaku taat.
Zahra menaati perintah Allah Swt. dan rasul-Nya. Perilaku Zahra
hendaknya diteladani dalam kehidupan sehari-hari. Bagaimana cara
menerapkan perilaku taat dalam keseharian? Simaklah uraian berikut
untuk mengetahuinya.

Hadist Rasulullah shalallahu alaihi wa sallam

Disebutkan dalam Shahih Bukhri dan Muslim dari Ubadah bin Shamit radhiyallahu anhu,
dia berkata :

Kami berbaiat kepada Rasulullah untuk senantiasa mau mendengar dan taat kepada
beliau dalam semua perkara, baik yang kami senangi ataupun yang kami benci, baik dalam
keadaan susah atau dalam keadaan senang, dan lebih mendahulukan beliau atas diri-diri
kami dan supaya kami menyerahkan setiap perkara-perkara itu kepada ahlinya. Beliau
kemudian bersabda, Kecuali jika kalian melihat kekafiran yang nyata dan bisa kau jadikan
hujjah dihadapan Allah.

Beliau juga bersabda,

Barang siapa yang melihat pada pemimpinnya suatu perkara ( yang dia benci ), maka
hendaknya dia bersabar, karena sesungguhnya barangsiapa yang memisahkan diri dari
jamaah satu jengkal saja kemudian dia mati,maka dia mati dalam keadaan jahiliyyah.
(HR. Bukhari)

Beliau juga bersabda,

Barang siapa yang melepaskan tangannya baiatnya (memberontak) hingga tidak taat
( kepada pemimpin ) dia akan mememui Allah dalam keadaan tidak berhujjah apa-apa.
(HR. Muslim)
Beliau juga bersabda,

Dengar dan taatlah kalian kepada pemimpin kalian, walaupun dia seorang budak Habsy.
(HR. Bukhari)

Beliau juga bersabda,

Wajib atas seorang muslim untuk mendengar dan taat (kepada pemimpin ed.-) baik dalam
perkara yang ia sukai atau dia benci, kecuali dalam kemaksiatan. Apabila dia diperintah
untuk maksiat, tidak boleh mendengar dan taat.

You might also like