You are on page 1of 2

ADVIS BLAAD

Perkara banding Nomor 11/Pdt.G/2016/PTA. Bn


Tanggal 7 Oktober 2016

Asal perkara : Pengadilan Agama Manna


Register Nomor / tanggal : 0079/Pdt.G/2016/PA.Mna
Jenis perkara : Harta Bersama
Putus tanggal : 31 Agustus 2016
Majelis Hakim tk,pertama : Masalan Bainon, S.Ag., M.H.
Ahmad Ridha Ibrahim, S.H.I., M.H.
Fahri Hamzah Rifai, S.H.I

Majelis Hakim Tk Banding : H. Humam Iskandar, SH.


Drs. H. Mohd. Senil Jahidan, SH
Dra. Hj. Musla Kartini M. Zen
.
Para Pihak :

IMRON HARYONO bin JARIS, umur 48 Tahun, Agama Islam, Pendidikan SMA, Pekerjaan
Swasta, bertempat tinggal di Jalan BLK Rt.08 Kelurahan kota Medan
Kecamatan Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan, Berdasarkan Surat
Kuasa Khusus tertanggal 31 Agustus 2016, Surat Kuasa Khusus tersebut telah
pula didaftarkan pada Kepaniteraan Pengadilan Agama Manna pada tanggal 31
Agustus 2016, dengan Nomor Register : 006/SK/2016, memberikan Kuasa
kepada SYUFRIAL,SH, Advokat/Pengacara pada Kantor Advokat/Pengacara
SYUFRIAL, SH & REKAN yang beralamat di Jalan Raya Desa Jeranglah
Nomor 69 Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan. dahulu
Tergugat/Penggugat Rekonvensi sekarang Pembanding;

M E LA W A N
BETTY JOHARA, S.IP binti REPII, umur 42 Tahun, Agama Islam, Pendidikan S1, Pekerjaan
PNS, bertempat tinggal di Jalan Raja Muda Gang. Raflesia, Rt.05, Kelurahan
Kota Medan Kecamatan Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan, dahulu
Penggugat/Tergugat Rekonvensi sekarang Terbanding;

Pendapat Hakim Anggota I :

1. Perkara yang dimintakan banding adalah perkara Gugatan Harta Bersama .


2. Tergugat/Pembanding mengajukan permohonan banding melalui Kuasa Hukum bernama
Syufrial, SH, dengan surat kuasa tanggal 31 Agustus 2016. Dengan dilengkapi Kartu Tanda
Pengenal Advokat Nomor 97.11070 berlaku sampai dengan tanggal 31 Desember 2015.
Dikeluarkan oleh Dewan Pimpinan Nasional Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI).
3. Kuasa Tergugat / Pembanding tidak mempunyai legal standing sebagai kuasa hukum dari
Tergugat / Pembanding dikarenakan masa berlakunya Kartu Tanda Pengenal Advokat telah
berakhir tanggal 31 Desember 2015, sehingga sejak tanggal 1 Januari 2016 Kuasa Hukum
Tergugat/Pembanding keanggotaan kuasa hukum Tergugat/Pembanding telah habis masa
berlakunya, sekaligus kedudukannya sebagai Pengacara/Advokat telah habis.
4. Berdasarkan Yurisprudensi Mahkamah Agung Nomor 453/K/SIP/1973 tanggal 27 April
1976, bahwa Pengacara yang sudah berakhir masa berlaku Kartu Tanda Pengenal
Anggotanya, tidak berwenang menangani perkara, hal tersebut sesuai dengan Surat Edaran
Mahkamah Agung Nomor 07/SEK/01/I/2007 tanggal 11 Januari 2007 perihal Sosialissi
Kartu Tanda Anggota yang Sah sebagai Pengacara/ Advokat.
5. Oleh karenanya Permohonan banding Tergugat/Pembanding Cacat formil.dengan demikian
pokok perkara tidak perlu diperiksa dan harus dikesampingkan

Mengingat segala ketentuan peraturan perundang - undangan yang berlaku serta hukum syara
yang berkaitan dengan perkara ini :

M E N GAD I LI

- Menyatakan permohonan banding yang diajukan oleh Tergugat / Pembanding tidak dapat
diterima ;

- Membebankan kepada Tergugat / Pembanding untuk membayar biaya banding sebesar Rp. 150.000,-
(seratus lima puluh ribu rupiah).

Bengkulu,20 Oktober 2016


HAKIM ANGGOTA I

` Drs. H. MOHD. SENIL JAHIDAN, SH

You might also like