You are on page 1of 1

Nama : Rahma Ismayanti NIM :130612607891

Seiring berkebangnya zaman yang mengacukan manusia pada zaman rasionalisme, keberadaan dukun sering kali dipertanyakan oleh masyarakat tentang kebenarannya. Namun sebagian masyarakat masih ada yang percaya akan kekuatan mantra seorang dukun. Keberadaan dukun dalam masyarakat memang sudah menjadi hal yang sangat biasa dalam hal pengobatan dan kekuatan mantranya, masyarakat mempercayai mantra-mantra yang dikeluarkan oleh dukun sebagai obat mujarab yang akan menyembuhkan penyakit yang sebelumnya dideritanya. Ketika budaya pengobatan sampai pada tahap rasionalisme awal, masyarakat mulai mengenal dan menemukan potensi alam yang ada, mereka mulai mengerti bahwa tumbuhan mempunyai kemampuan untuk penyembuhan beberapa jenis penyakit tertentu, mulailah masyarakat memproduksi jamu dalam skala kecil dan mengkonsumsinya secara individu. Kemudian hal ini menjadikan masyarakat untuk meningkatkan angka produksi, agar konsumsi obat dapat dilakukan secara masal, hingga mulailah diproduksi obat dalam skala besar yang dilakukan dalam pabrik, yang berupa pil, kaplet, sirup, suntik, dll. Dalam teori menyebutkan perkembangan budaya pengobatan adalah seperti yang tertera diatas. Namun dalam kenyataannya, pada masa rasionalisme, masyarakat masih memanfaatkan jasa mantra dukun yang dipercaya dapat menyembuhkan penyakit. Hal ini dapat kita lihat dari berbagai kasus kesehatan yang diaplikasikan oleh masyakat dan dukun, seperti proses kelahiran bayi, dizaman sekarang ini ternyata masih ada masyarakat yang mempercayai akan kekuatan mantra dukun beranak dari pada pergi ke bidan ataupun dokter kandungan untuk proses kelahiran bayinya, dengan berbagai asumsi dan pertimbangan yang ada di masyarakat seperti biaya melahirkan di bidan ataupun dokter adalah lebih mahal jika dibandingkan dengan biaya melahirkan di dukun beranak, atau seperti proses melahirkan melalui dikun beranak lebih gampang dan lebih cepat dibandingkan dengan proses melahirkkan melalui bidan atau dokter kandungan. Hal-hal semacam itu menjadi dugaan kuat oleh sebaian masyarakat yang mempercayai kekuatan mantra dari seorang dukun. Dalam kasus lain yang masih terlihat hangat oleh media adalah kasus si dukun kecil, ponari, masyarakat rela berbondong-bondong dan berdesak-dessakan dengan antrian yang panjang demi mendapatkan air celupan batu dari si dukun kecil ponari, pada dasarnya penyakit itu hilang melalui air tersebut karena keyakinan kuat masyarakat dalam pengobatan ponari tersebut. Namun, jalan terbaik untuk penyembuhan secara medis adalah melalui dokter, karena dokter telah mempelajari berbagai ilmu tentang penyakit, dan cara penyembuhannya sesuai ilmu dan kaidah-kaidah kesehatan yang berlaku dan secara logis.

You might also like